Headlines News :
Home » , » MotoGP Jerman Pedrosa Dominasi Sesi Latihan Bebas

MotoGP Jerman Pedrosa Dominasi Sesi Latihan Bebas

Written By Sena on Kamis, 19 Juli 2012 | 20.40

( Sena Fotografer )
PEBALAP Repsol Honda, Dani Pedrosa, mengakhiri hari pertama latihan bebas di Sirkuit Sachsenring, Jerman, Jumat (6/7), sebagai yang tercepat. Pada latihan bebas kedua, pebalap Spanyol ini mencatat waktu terbaik 1 menit 32,228 detik.
Dengan demikian, Pedrosa mempertahankan posisinya, karena pada sesi pertama pun dia menjadi yang tercepat. Pebalap Jerman yang membela LCR Honda, Stefan Bradl, membuat kejutan dengan berada di posisi kedua. Catatan waktunya lebih lambat 0,076 detik di belakang Pedrosa.
Dia berhasil mengalahkan pebalap Yamaha, Jorge Lorenzo. Bradl hanya lebih lambat 0,076 detik, sedangkan Lorenzo terpaut 0,099 detik.
Sebelum sesi kedua ini digelar, hujan lebat sempat mengguyur Sirkuit Sachsenring. Namun, sekitar 10 menit sebelum sesi berakhir, matahari mulai bersinar dan membuat beberapa bagian sirkuit mengering.
Kondisi sirkuit yang basah menguntungkan Valentino Rossi. . Jika pada latihan pertama dia terlempar dari posisi 10 besar dan menempati posisi terakhir untuk pebalap prototype, maka kali ini "The Doctor" menghuni urutan kelima. Juara dunia tujuh kali MotoGP ini sempat berada di urutan kedua, sebelum dikalahkan oleh Bradl, Lorenzo, dan Stoner, di pengujung sesi.
Rekan setimnya di Ducati, Nicky Hayden, menyusul di belakangnya. Duo Yamaha Tech 3, Cal Crutchlow dan Andrea Dovizioso, rekan setim Lorenzo, Ben Spies, serta pebalap satelit Pramac Ducati, Hector Barbera mengisi posisi 10 besar.
Alvaro Bautista, yang akan start dari posisi paling belakang di GP Jerman ini, sebagai hukuman atas kecerobohannya pekan lalu di Assen, berada di peringkat ke-11. Meskipun demikian, pebalap Gresini Honda ini cuma terpaut 0,999 detik. (17)

Hasil Latihan Bebas 2

1. Dani Pedrosa Repsol Honda (RC213V) 1m 32.228s
2. Stefan Bradl LCR Honda (RC213V) 1m 32.304s
3. Jorge Lorenzo Yamaha (YZR-M1) 1m 32.327s
4. Casey Stoner Repsol Honda (RC213V) 1m 32.408s
5. Valentino Rossi Ducati (GP12) 1m 32.532s
6. Nicky Hayden Ducati (GP12) 1m 32.657s
7. Cal Crutchlow Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 32.744s
8. Andrea Dovizioso Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 32.817s
9. Ben Spies Yamaha (YZR-M1) 1m 33.107s
10. Hector Barbera Pramac Racing (GP12) 1m 33.147s
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Jam

Blog Archive

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Sena a7x - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger